Homeschooling, Menciptakan Ikatan Erat Antara Orang Tua dan Anak

0
2343
homeschooling Indonesia
homeschooling Indonesia

Di jaman yang serba cepat dan digital seperti sekarang ini, rasanya sangat lazim jika anak dan orang tua jarang bertemu. Tak heran konsep homeschooling Indonesia saat ini banyak diperdengarkan. Memang ada banyak alasan mengapa orang memilih homeschooling ini. Bisa karena menurut orang tua buah hati membutuhkan perhatian khusus. Atau karena buah hati sendiri yang merasa tidak cocok di sekolah umum. Tapi jarang yang memberikan alasan agar memiliki ikatan yang lebih kuat antara orang tua dan anak saat mereka memilih melakukan homeschooling.

Pada dasarnya, program HS atau sekolah di rumah ini tidak sesederhana kelihatannya. Yaitu tutor datang, si anak belajar, selesai dan pulang. Ada beberapa hal penting yang perlu dicermati, seperti:

  1. HS atau sekolah di rumah berbeda dengan les atau tambahan pelajaran.
  2. Pada dasarnya hasil dari homeschooling bisa digunakan untuk mendapatkan ijazah setara dengan jenjangnya. Artinya, jika buah hati ingin melakukan HS, maka Anda bisa mendapatkan ijazah dengan melakukan ujian kesetaraan. Paket C untuk setara SMU, Paket B untuk setara SMP dan seterusnya. Ijazah kesetaraan ini bisa digunakan untuk jenjang yang lebih tinggi.
  3. Ada beberapa jenis HS ini sendiri, ada yang berkurikulum ada yang tidak.

Mengingat HS atau sekolah di rumah ini sebenarnya menjadi pengganti sekolah utama di sekolah, dan berkaitan dengan pendidikan anak kelak.

Maka seharusnya dalam memilih HS, dibicarakan terlebih dahulu bersama-sama antara anak dan orang tua. Tujuannya agar mendapatkan homeschooling terbaik Indonesia. Seperti Homeschooling Primagama Bandung misalnya. Ada banyak alasan mengapa Primagama Bandung dikategorikan sebagai homeschooling Indonesia terbaik. Diantaranya:

  • Memiliki kurikulum yang jelas,
  • Memiliki mentor yang berpengalaman dan berkualitas,
  • Proses belajar mengajar dan kurikulum yang diberikan disesuaikan dengan kebutuhan anak didik.

Selain itu, HS yang dikembangkan oleh Primagama Bandung ini juga mengharuskan komitmen dari para orang tua untuk membantu proses belajar mengajar. Dengan kata lain, orang tua akan selalu dilibatkan dalam rangka kesuksesan belajar mengajar. Sehingga homeschooling Indonesia yang satu ini menjadi satu-satunya program HS yang menginginkan terbentuknya ikatan yang kuat antara orang tua dan anak. Mengagumkan bukan?