Universitas merupakan salah satu lembaga pendidikan tinggi yang bertujuan untuk menyiapkan para professional di beberapa bidang keahlian agar dapat berkreasi menghasilkan karya yang bermanfaat bagi kehidupan berbangsa dan berbegara. Untuk itu, kualitas sebuah universitas sebagai lembaga pendidikan tinggi harus benar-benar diperhatikan.
Jika tidak, orang tua yang telah banyak mengeluarkan biaya pendidikan selama anaknya mengenyam pendidikan di bangku kuliah akan sia-sia saja. Hal itu dikarenakan kompetensi yang dimiliki lulusan universitas tersebut tidak dapat bersaing di dunia kerja atau di dunia industry. Oleh karenanya, pilihlah sebuah universitas yang sudah terbaik kualitasnya. Seperti sebuah universitas terbaik di Indonesia yaitu UI yang sudah banyak melahirkan para ahli di berbagai bidang ilmu. Universitas Indonesia (UI) sebagai universitas terbaik di Indonesia menyiapkan berbagai ilmu pengetahuan sebagai bekal seorang profesonal. Baik professional di bidang ilmu alam, ilmu soial, ilmu politik, atau pun di bidang-bidang ilmu lainnya. Untuk lebih mengetahui lebih jelas lagi tentang rumpun ilmu yang disediakan UI.
Berikut informasi seputar rumpun ilmu yang tersedia di UI.
- Rumpun ilmu humaniora atau ilmu sosial. Adapun fakultas-fakultas yang termasuk rumpun ilmu humaniora ini adalah fakultas-fakultas yang membawahi program studi -program studi yang memperdalam ilmu humaniora seperti fakultas ilmu politik, fakultas psikologi, fakultas ilmu hukum, dan fakultas ilmu budaya.
- Rumpun ilmu Sains dan teknologi. Adapun fakultas-fakultas yang termasuk rumpun ilmu sains dan teknologi seperti Fakultas Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam, fakultas Teknik dan fakultas Ilmu Komputer
- Rumpun ilmu kesahatan, yang di dalamnya terdapat Fakultas Kedokteran, Fakultas Kedokteran Gigi, Fakultas Ilmu Keperawatan,Fakultas Kesehatan Masyarakat dan Fakultas Farmasi.
Demikianlah beberapa hal yang berkaitan dengan rumpun ilmu yang tersedia di Universitas Indonesia sebagai salah satu Universitas Terbaik Di Indonesia. Anda bisa memilih jenis program studi yang menurut anda sesuai dengan kemampuan dasar yang anda miliki, sehingga anda tidak menemui kendala di kemudian hari ketika mengikuti perkuliahan.