Giwang berlian asli adalah perhiasan yang banyak diincar kaum wanita. Indah dan membuat penampilan kian cantik, model giwang terus berkembang sesuai zaman. Namun bagaimana membedakan giwang berlian yang asli dan palsu?
Giwang berlian asli akan memancarkan kecantikan pemakainya. Giwang atau anting-anting sendiri telah lama menjadi salah satu item perhiasan yang paling digemari. Selain giwang berlian, ada juga giwang yang memiliki mata dari mutiara, zamrud, atau polos tanpa mata. Biasanya giwang terbuat dari bahan emas atau perak dan berlian memberi efek kilau yang lebih cemerlang.
Berikut cara untuk membedakan berlian yang asli dan palsu pada giwang Anda.
1. Lihat bagian tepinya
Giwang berlian asli, jika dilihat dengan kaca pembesar, akan memiliki perbedaan pada potongan tepinya. Berlian yang asli memiliki potongan tepi yang halus, dan tajam. Sedangkan berlian yang palsu tepinya berpotongan bulat.
2. Tidak mudah tergores bahkan pecah
Berlian merupakan hasil proses pengolahan batu intan. Intan sendiri merupakan batuan yang paling keras, bahkan sampai dipakai sebagai mata bor di pertambangan. Berlian yang asli tidak akan mudah tergores apalagi pecah atau simpel. Coba gesekkan berlian pada kertas ampelas dan lihat hasilnya. Jika ada luka goresan, maka berlian pada giwang Anda palsu.
3. Memantulkan bayangan putih
Jika berlian asli disorot dengan lampu senter atau neon, maka akan terpantul bayangan putih dan kelabu. Namun jika bayangan yang muncul berwarna pelangi, maka berlian Anda adalah berlian palsu.
4. Tidak tembus cahaya
Berlian yang asli sangat padat hingga tidak bisa ditembus cahaya. Sedangkan berlian palsu cenderung lebih bening dan tembus cahaya. Cara mudah membedakannya adalah dengan menaruh berlian di atas sebuah buku atau kertas bertulisan. Lalu cobalah membaca tulisan tersebut dari atas berlian.
Jika Anda tidak bisa membaca tulisan di bawah berlian, kemungkinan besar berlian Anda asli. Namun jika Anda masih bisa membaca tulisan di bawahnya maka berlian tersebut palsu.
Giwang berlian asli akan sangat menarik saat menggunakan berlian asli sebagai pemanisanya. Walau berlian tersebut tidak terlalu besar, namun kilaunya yang menawan akan memancarkan keindahan giwang Anda.