Ketahui Aspek Penting Dalam Stimulasi Perkembangan Kognitif Anak

0
475
stimulasi perkembangan
stimulasi perkembangan

Setiap tahapan tumbuh kembang anak perlu untuk didukung secara maksimal. Dimana hal tersebut bisa dilakukan dengan memenuhi asupan nutrisi anak dan memberinya stimulasi yang tepat. Terutama untuk perkembangan kemampuan kognitif anak yang memiliki peranan penting untuk kemampuan berpikir anak, memahami, dan mengeksplorasi berbagai hal yang ada di sekitarnya. Sangat penting memberikan stimulasi perkembangan kemampuan kognitif yang tepat agar si buah hati tumbuh cerdas.

Kemampuan kognitif tidak hanya sekedar mempelajari suatu informasi. Tapi, kognitif ini juga merupakan kemampuan serta proses berpikir dan bagaimana menyampaikannya. Terdapat 5 aspek penting yang perlu untuk diasah agar kemampuan kognitif si buah hati dapat berkembang secara optimal. Kelima aspek tersebut diantaranya yaitu:

  1. Atensi

Atensi atau perhatian merupakan sebuah proses menangkap informasi dengan indra. Dan proses mengingat informasi yang ditangkapnya. Untuk mendukung kemampuan atensinya berkembang dengan baik, bunda bisa memberikan stimulasi. Seperti membacakan cerita atau dongeng. Bunda juga bisa melatih atensi buah hati dengan bermain, balok susun, mainan kartu, meronce manik-manik, atau menyusun puzzle.

  1. Bahasa

Kemampuan bahasa yang perlu dilatih di masa balita meliputi kemampuan ekspresif dan reseptif. Kemampuan ekspresif adalah kemampuan anak berkata-kata, menyuarakan nada, mengungkapkan emosi, dan lainnya. Sedangkan kemampuan reseptif adalah bagaimana si buah hati mampu menyerap, menangkap, dan memahami apa yang busah hati. Sering berkomunikasi dengan anak dapat membantu meningkatkan perbendaharaan kosakatanya.

Stimulasi Perkembangan
  1. Memori

Memori sama halnya dengan kemampuan mengingat. Yang mana masih terbatas pada anak balita. Sehingga penting bagi orangtua memberikan stimulasi perkembangan kemampuan kognitif dalam aspek memori agar si buah hati memiliki daya ingat yang baik. Seperti menceritakan mengenai pengalaman sehari-hari yang dilalui si buah hati. Cobalah untuk mengingatkan si buah hati mengenai pengalaman yang baru dialaminya.

  1. Problem Solving 

Untuk mendukung kemampuan kognitif anak, orang tua perlu mengajari si buah hati kemampuan problem solving sejak dini. Sehingga kelak ia bisa memecahkan masalah dan mencari solusi yang tepat sendiri. Untuk menstimulasi kemampuan tersebut, bunda dapat mengajaknya bermain memasukkan mainan ke lubang yang bentuknya sesuai. Dan biarkan si buah hati mencoba melakukan rutinitasnya sendiri tanpa perlu dibantu.

  1. Psikomotorik

Kemampuan ini memiliki kaitan dengan kemampuan bertindak yang dilakukan anak setelah mempelajari suatu hal. Kemampuan ini bisa melibatkan kemampuan motorik kasar dan motorik halus. Bunda bisa memberikan si buah hati stimulasi seperti berlatih menggambar sesuai dengan kemampuannya. Latihan bergerak untuk melatih keseimbangan atau mengajak bermain puzzle, susun balok, kolase dan lain sebagainya.

Stimulasi perkembangan kognitif yang tepat mampu mendukung perkembangan kognitif anak dengan optimal. Selain stimulasi, bunda juga perlu memberikan asupan nutrisi lengkap seperti susu Dancow. Susu Dancow Nutritods dukung kebutuhan nutrisi si buah hati agar perkembangannya berjalan dengan optimal.