Buah Untuk Ibu Hamil Agar Bayi Tumbuh Sehat dan Gemuk

0
1053
usia janin
usia janin

Agar janin dapat  berkembang dengan baik, tentunya membutuhkan nutrisi yang baik. nutrisi yang diperoleh janin merupakan apa yang dikonsumsi oleh bundanya. Jadi apa yang dimakan oleh bunda, janin pun akan merasakannya. Hal ini bisa dibuktikan jika bunda mengunjungi websitenya Bidan Sela yang menyediakan berbagai informasi mengenai kehamilan. Maka sangat penting bagi ibu hamil untuk mengkonsumsi makanan yang bergizi agar kebutuhan nutrisi janin terpenuhi dengan baik, salah satunya buah-buahan. 

Untuk itu hamil disarankan untuk mengkonsumsi buah ini agar bayinya gemuk dan sehat nantinya, yaitu:

1. Apel

Pertama ada buah apel. Buah yang satu ini mengandung serat yang tinggi, vitamin A, vitamin C dan kalium yang tentunya sangat dibutuhkan ibu hamil. Bahkan sebuah penelitian menyebutkan bahwa, bayi yang lahir dari ibu yang rutin mengkonsumsi apel selama kehamilan dapat mengurangi resiko menderita asma dan alergi. Untuk itu bunda pilihlah apel yang manis untuk dikonsumsi secara rutin.

Hasil gambar untuk Buah Untuk Ibu Hamil Agar Bayi Tumbuh Sehat dan Gemuk

2. Pisang

Buah yang berkulit kuning ini selain lezat juga kaya akan gizi, salah satunya ada potasium dan serat yang menjadi sumber energi terbaik untuk ibu hamil. Tidak hanya itu pisang juga mengandung Vitamin B6 dan Vitamin C yang dapat mengurangi rasa mual dan muntah yang sering dialami ibu pada saat hamil. Selain dikonsumsi secara langsung, bunda juga bisa mengkonsumsinya dengan cara lain yaitu dibuat salad dengan mengkombinasikannya dengan buah lain. Rasanya pasti lebih enak.

3. Mangga

Buah mangga dapat mencukupi kebutuhan Vitamin C ibu hamil jika dikonsumsi dalam takaran yang benar. Mengkonsumsi buah mangga sangat dianjurkan untuk ibu hamil karena mengandung Vitamin A yang dapat mencegah bayi mengalami penurunan kekebalan tubuh dan penyakit lainnya. Untuk itu konsumsi mangga secara rutin minimal semangkuk sehari.

Itulah beberapa jenis buah yang perlu dikonsumsi ibu hamil agar bayinya gemuk dan sehat. Dengan mengkonsumsi buah yang segar, janin akan berkembang dengan baik seiring usia janin bertambah dan lahir dengan normal dan sehat.