Manfaat Website Untuk Bisnis Industri Kreatif

0
1272
pengembangan industri di indonesia
pengembangan industri di indonesia

Salah satu langkah pengembangan industri di Indonesia dimulai dengan melakukan pemanfaatan teknologi, salah satunya adalah dengan membuat website. Situs web menjadi sarana bagi industri untuk berkomunikasi dalam menjangkau menjangkau pasar, khususnya industri kreatif. 

Inilah beberapa manfaat yang dapat dirasakan oleh industri kreatif jika memiliki website.

  • Menjangkau Target Pasar

Melalui website, para pelaku industri kreatif akan lebih mudah dalam menjangkau pasar karena produk atau jasa yang ditampilkan dapat diakses secara global. Industri kreatif dapat memberikan informasi kepada khalayak seperti apa model bisnis yang dijalankan, sekaligus projek apa saja yang telah dihandle atau produk apa saja yang ditawarkan. 

pengembangan industri di indonesia

Website begitu penting untuk memungkinkan siapa saja bisa mengakses industri kreatif yang anda tawarkan tanpa batasan waktu maupun tempat. 

  • Meningkatkan Kredibilitas Industri

Dengan adanya website yang dapat diakses oleh siapa saja, kredibilitas sebuah industri kreatif dapat dinilai dari situs web yang dimiliki. Situs web yang ada dapat menjadi media katalog produk atau jasa atau bisa disebut portofolio. 

Tentunya dengan memiliki website, kredibilitas sebuah industri kreatif semakin meningkat sehingga membuat calon pelanggan semakin percaya  terhadap industri kreatif tersebut. Pengembangan industri di Indonesia harus dikembangkan dengan serius untuk mewujudkan generasi muda yang sukses, sehingga dapat mendorong perekonomian Indonesia menjadi lebih baik. 

  • Meminimalisir Budget Promosi

Memiliki situs web akan menghemat budget promosi bagi para industri kreatif, yang diantaranya juga masih berkembang. Dapat dibandingkan harga promosi konvensional, misalnya menggunakan surat kabar untuk mengiklankan produk atau jasa, dengan memiliki website yang menjangkau hingga seluruh dunia. Tentu lebih efisien dan ekonomis dari segi pengeluaran.

Namun tetap diingat untuk menyesuaikan website sesuai kebutuhan industri dengan budget yang dimiliki. Hal ini penting, karena dana yang ada dapat dialokasikan untuk kebutuhan yang lain. 

Hadirnya industri kreatif sebagai bentuk pengembangan industri di Indonesia hendaknya menjadi fokus kita semua untuk meningkatkan kualitasnya, karena industri kreatif turut menyumbang 13,9 persen dari total lapangan kerja di Indonesia. Oleh karenanya, pemanfaatan teknologi melalui website di era digital ini sangat penting untuk menunjang pertumbuhan industri kreatif.